Tampil Memuaskan di MotoGP Styria 2021, KTM Kembali Beri Wildcard untuk Dani Pedrosa

Nur Pramudito - Senin, 23 Agustus 2021 | 12:47 WIB

KTM dikabarkan bakal kembali menurukan Dani Pedrosa sebagai pembalap wildcard di MotoGP San Marino 2021 (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Dani Pedrosa mendapatkan kepercayaan dari KTM untuk tampil sebagai pembalap wild card lagi pada balapan MotoGP San Marino 2021.

Dani Pedrosa membuat performa yang mengesankan untuk KTM sebagai wild card pada balapan MotoGP Styria 2021.

Hal ini lalu menjadi pertimbangan KTM memberikan kesempatan kedua bagi Dani Pedrosa tampil sebagai wild card di MotoGP San Marino 2021 pada September mendatang.

Dani Pedrosa merupakan pembalap penguji dari KTM yang comeback pada balapan pertama di Red Bull Ring beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga: Resmi Berpisah di MotoGP 2021, Bos Yamaha Ungkap Kelemahan Maverick Vinales

Dani Pedrosa mengawali balapan dengan situasi kurang beruntung karena mengalami kecelakaan hebat dengan Lorenzo Savadori (Aprilia Gresini Racing Team).

Meski begitu, Pedrosa bisa melanjutkan balapan dengan berhasil mencapai garis finis di urutan ke-10.

Keberhasilan itu lalu menjadi pertimbangan KTM memberikan kursi wild card lagi kepada pembalap asal Spanyol tersebut.

Selain Pedrosa, terdapat dua pembalap lain yang akan turun sebagai wild card pada MotoGP San Marino.

Baca Juga: Begini Alasan Warga Rusak Pagar Sirkuit Mandalika dan Jajal Aspal Untuk MotoGP