Hasil Balap MotoGP Inggris 2021 - Fabio Quartararo Juara, Aprilia Raih Podium Pertama Kali, Valentino Rossi Merosot

Didit Abdillah - Minggu, 29 Agustus 2021 | 20:04 WIB

Fabio Quartararo punya rac3 pace tak terkalahkan. Kemenangan MotoGP Inggris 2021 membuatnya makin perkasa di puncak klasemen. (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Balapan MotoGP Inggris di sirkuit Silverstone (29/8) dimulai dengan apik oleh Pol Espargaro.

Start dari posisi terdepan, Pol Espargaro terus menjaga posisi pertama.

Pol Espargaro langsung membuka jarak yang cukup signifikan dan terus mempin balapan.

Satu lap belum berlalu, drama sudah terjadi antara Marc Marquez dengan Jorge Martin.

Baca Juga: Resmi! Bos Yamaha Pastikan Andrea Dovizioso Bela Petronas Yamaha SRT di Sisa MotoGP 2021

Marc Marquez menabrak Jorge Martin dari sisi dalam, sehingga keduanya terjatuh.

Di saat yang bersama , Aleix Espargaro sudah di posisi kedua dan menekan adik kandungnya, Pol Espargaro.

Namun di lap keempat, persaingan kakak-adik ini diganggu Fabio Quartararo yang merangsek ke dua terdepan.

Cara Fabio Quartararo ini sangat apik hingga di lap ketujuh, ia sudah memimpin balapan.

Baca Juga: Hasil Balap MotoGP Inggris 2021 Kelas Moto3 - Kalahkan Murid Valentino Rossi, Romano Fenati Juara

Baca Juga: Hasil Warm Up MotoGP Inggris 2021 - Aleix Espargaro Tercepat, Valentino Rossi Kesulitan, Marc Marquez Crash

Langsung melesat, andalan Monster Energy Yamaha MotoGP itu langsung membuka jarak dua detik dari Aleix Espargaro di posisi kedua.

Pol Espargaro mengalami penurunan performa hingga dengan mudah disusul Alex Rins.

Senior di Team Suzuki Ecstar itu start dari posisi 10 dan kini sudah mengejar dua posisi terdepan.

Di sisa sembilan lap, Alex Rins ambil alih posisi kedua dan terus memburu Fabio Quartararo.

Baca Juga: Pertama Kali, Joan Mir Tak Menyangka Balapan MotoGP Inggris Begitu Sulit

Semula jarak yang mencapai 2,8 detik, kini di sisa 8 lap tinggal tersisa jarak 1,5 detik.

Namun di tiga lap terakhir, Fabio Quartararo justru meningkatkan ritme balapnya.

Ia terus membuka jarak dari Alex Rins hingga mencapai 3,6 detik pada tiga lap terakhir MotoGP Inggris.

Tak terkalahkan, Fabio Quartararo tetap jadi pemenang dan kian perkasa di puncak klasemen.

Alex Rins podium dua, Aleix Espargaro podium ketiga.

Ini pertama kalinya Aprilia meraih podium di kelas MotoGP dan menjadi momen bersejarah.

Valentino Rossi gagal mencetak poin lantaran sejak lap-lap awal performanya merosot.

Belum diketahui apa penyebab Valentino Rossi terus merosot setelah mampu berada di posisi ke-7 di lap awal.

Akhirnya, Valentino Rossi hanya mampu finish di posisi 18 di MotoGP Inggris 2021.

HASIL BALAP MOTOGP INGGRIS 2021