OtoRace.id - Pembalap Aprilia Racing Team Gresini, Maverick Vinales, berhasil menjadi pembalap teratas pada sesi FP1 MotoGP San Marino 2021 (17/9).
Sesi FP1 MotoGP San Marino 2021 dimulai, banyak mata tertuju kepada Franco Morbidelli dan Andrea Dovizioso.
Franco Morbidelli memulai babak baru bersama Monster Energy Yamaha di MotoGP San Marino 2021.
Getting back up to speed! ????@FrankyMorbido12 has new team-mate @FabioQ20 on his tail! ????#SanMarinoGP ???????? pic.twitter.com/yVogkrMwiM
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 17, 2021
Sementara, Andrea Dovizioso kembali balapan bersama Petronas Yamaha SRT setelah sempat vakum semusim belakangan.
Baca Juga: Franco Morbidelli Ucapkan Salam Perpisahan Emosional pada Petronas SRT di MotoGP San Marino 2021
Pada lima menit pertama sesi FP1 berjalan, Alex Rins (Suzuki Ecstar) memimpin menjadi pembalap tercepat.
Aleix Espargaro (Aprilia Racing Team Gresini) kemudian melesat dari posisi kelima menggusur posisi Alex Rins.
Setelah itu, Marc Marquez (Repsol Honda) juga melesat naik ke urutan teratas menggantikan Aleix Espargaro.
Beberapa saat kemudian, Maverick Vinales (Aprilia Racing Team Gresini) secara mengejutkan dengan mengambil posisi teratas.
Baca Juga: Franco Morbidelli Ucapkan Salam Perpisahan Emosional pada Petronas SRT di MotoGP San Marino 2021