Gelar Juara Dunia Semakin Dekat, Fabio Quartararo Sampai Rela Kalah dari Marc Marquez di MotoGP Amerika 2021

Nur Pramudito - Senin, 4 Oktober 2021 | 16:45 WIB

Fabio Quartararo merasa finis kedua di MotoGP Amerika 2021 adalah podium terbaik yang pernah ia rasakan (Nur Pramudito - )

Fabio Quartararo sekarang unggul 52 angka atas Francesco BagnaiaBagnaia yang menjadi rival terdekatnya.

Hal itu membuat Francesco Bagnaia menjadi satu-satunya penghalang antara Quartararo dengan gelar juara dunia MotoGP 2021.

Sebab, hanya tersisa 75 poin maksimal dari tiga balapan terakhir.

Sementara, Joan Mir yang berjarak 78 poin dari Quartararo sudah dipastikan gagal mempertahankan gelar.

Baca Juga: Hasil Balap MotoGP Amerika 2021 - Marc Marquez Mendominasi, Fabio Quartararo Siap Juara Dunia, Valentino Rossi Cetak Poin

Pembalap asal Prancis itu bahkan berpeluang mengunci gelar di seri selanjutnya, MotoGP Emilia Romagna.

Berpeluang mengunci gelar di seri selanjutnya, Fabio Quartararo senang dengan posisi kedua di MotoGP Amerika 2021.

Keadaan itu membuat Quartararo senang dengan posisi kedua di MotoGP Amerika 2021.

"Bisa dibayangkan betapa bahagianya saya. Kami sudah telah mengatasi balapan dengan sangat baik," kata Quartararo dari laman resmi Yamaha MotoGP.

"12 putaran pertama adalah yang terberat selama balapan, ketika berusaha membuat jarak dengan Jorge Martin (Pramac Racing)," jelas Quartararo.

Baca Juga: Crash Parah Motor Sampai Terbang, Balapan Moto3 Amerika 2021 Dihentikan