Bikin Nyesak Dada, Curhatan Valentino Rossi Usai Berhasil Bawa Pulang Satu Poin di MotoGP Amerika 2021

Nur Pramudito - Selasa, 5 Oktober 2021 | 06:15 WIB

Akhirnya mendapatkan poin lagi, Valentino Rossi mengaku MotoGP Amerika 2021 merupakan balapan tersulitnya karena usianya yang tak lagi muda (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi mengakui sangat kesulitan saat mentas di MotoGP Amerika 2021 (4/10/2021).

Valentino Rossi mengaku kesulitan karena balapan di Circuit of the Americas (COTA) sangat menguras fisik.

Valentino Rossi yang start dari posisi ke-20 itu merasa benar-benar harus kerja keras untuk memperbaiki posisi di MotoGP Amerika.

Ia yang pada akhirnya finis di posisi ke-15 di MotoGP Amerika 2021.

Baca Juga: Jack Miller Nyaris Baku Hantam dengan Joan Mir di Tengah Lintasan Usai MotoGP Amerika 2021

Valentino Rossi pun cukup senang karena bisa membawa pulang satu poin, walau memang ia merasa benar-benar menderita saat balapan.

MotoGP
Akhirnya mendapatkan poin lagi, Valentino Rossi mengaku MotoGP Amerika 2021 merupakan balapan tersulitnya karena usianya yang tak lagi muda

Setelah balapan usai, pembalap berusia 42 tahun itu mengatakan bahwa balapan terakhirnya di Circuit of The Americas (COTA) terasa sulit.

Terlebih sirkuit tersebut menuntut para pembalap agar memiliki kondisi fisik yang baik.

Lebih lanjut Rossi menegaskan bahwa dirinya masih berharap tetap kuat untuk mengakhiri balapan hingga akhir musim.

Baca Juga: Jack Miller Nyaris Baku Hantam dengan Joan Mir di Tengah Lintasan Usai MotoGP Amerika 2021