Jadi Penyebab Crash Horor di Moto3 Amerika 2021, Pembalap Turki Ini Diskors Dua Seri Tidak Boleh Balap

Eka Budhiansyah - Kamis, 7 Oktober 2021 | 06:16 WIB

Crash horor di balap Moto3 Amerika 2021 yang melibatkan beberapa pembalap (Eka Budhiansyah - )

Tidak hanya Andrea Migno, Pedro Acosta yang berada di sisi kiri juga turut menghantam pacuan Jeremy Alcoba dan menyebabkannya terbang tinggi dan terjatuh hingga puluhan meter jauhnya.

Bahkan, crash tersebut membuat tubuh Pedro Acosta juga turut menghantam pagar pembatas sirkuit di sisi kiri.

Beruntung, baik Jeremy Alcoba, Andrea Migno dan juga Pedro Acosta tidak mengalami cedera serius atas kejadian crash horor tersebut.

Atas insiden tersebut, Juri FIM MotoGP membuat keputusan untuk memberikan sanksi tegas kepada Deniz Oncu dengan melarangnya balap di dua seri Moto3 2021.

MotoGP
Deniz Oncu diskors dua seri tak boleh balap Moto3 2021

Oncu akan melewatkan Gran Premio Nolan del Made in Italy e dell'Emilia-Romagna di sirkuit Misano dan Grande Premio do Algarve di sirkuit Portimao.

Juri FIM MotoGP menilai Deniz Oncu telah menyebabkan kecelakaan dengan membelok ke barisan pebalap lain, dalam hal ini Jeremy Alcoba (Indonesian Gresini Racing Moto3) di trek lurus sirkuit COTA.

Baca Juga: Begini Perhitungan Poin Agar Fabio Quartararo Juara dunia di MotoGP Emilia Romagna 2021

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Otorace (@otorace.1d)