Sebab bagi MotoGP, Valentino Rossi benar-benar memiliki magnet yang luar biasa.
"Saya bisa katakan mendapat kehormatan balapan bersama Rossi," kata Aleix, dilansir OtoRace.id dari Tuttomotoriweb.it.
"Marc Marquez bisa saja memenangi gelar juara dunia MotoGP dalam beberapa tahun ke depan dan mengoleksi 12 gelar juara dunia," imbuhnya.
"Tetapi apa yang dilakukan Rossi berhasil membuat banyak orang mengikuti kami, membuat balap motor menjadi olahraga yang banyak diikuti orang di dunia," jelasnya.
Baca Juga: Kutukan, Termasuk Valentino Rossi, Pembalap Italia Cuma Mentok Jadi Runner-up MotoGP
Menurut pembalap asal Spanyol ini, Rossi adalah Michael Jordan di MotoGP dan akan selalu dikenal sampai kapanpun.
"Akan lebih baik jika dia bisa pensiun dan meraih kemenangan, tetapi kecintaannya terhadap motor membuatnya pensiun di posisi yang kurang dihormati," tutupnya.
Valentino Rossi berhasil meraih sembilan gelar juara dunia.
Seluruh gelar itu didapat tidak hanya dari MotoGP saja, tetapi juga dari kelas lainnya.
Rinciannya adalah satu gelar juara kelas 125cc (1997), satu gelar di kelas 250cc (1999), dan tujuh juara di kelas MotoGP (2001, 2002, 2003, 2004, 2005, 2008, dan 2009).