Legenda MotoGP Sebut Jack Miller Wajib Rebut Gelar Juara MotoGP 2022

Nur Pramudito - Senin, 18 Oktober 2021 | 12:25 WIB

Mick Doohan menilai Jack Miller perlu terlibat aktif dalam persaingan gelar MotoGP pada musim 2022 setelah kegagalan tahun ini (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Mantan pembalap MotoGP, Mick Doohan, mengharapkan Jack Miller menjadi juara dunia pada MotoGP 2022.

Pada awal musim ini, Jack Miller dianggap sebagai salah satu kandidat kuat peraih gelar MotoGP 2021.

Publik pun semakin yakin setelah Jack Miller meraih dua kemenangan secara beruntun di MotoGP Spanyol dan MotoGP Prancis.

Namun selepas dua seri tersebut, performanya malah merosot dan makin tak konsisten sehingga kehilangan peluang untuk meraih gelar juara MotoGP 2021.

Baca Juga: Demi Gelar Juara Dunia MotoGP 2022, Andrea Dovizioso Akui Berani Ambil Risiko Besar

Justru rekan setim Jack Miller, Francesco Bagnaia, menjadi satu-satunya pembalap yang masih bisa menjegal upaya Fabio Quartararo untuk keluar sebagai juara dunia MotoGP 2021.

Selain itu, Miller juga beberapa kali kesulitan untuk bersaing dengan sesama penunggang motor Ducati Desmosedici, Johann Zarco dan Jorge Martin.

Beberapa petinggi Ducati bahkan telah mengisyaratkan jika posisinya dapat terancam dengan performa solid yang kerap ditunjukkan Martin.

Kendati ia mengaku tak khawatir dengan penampilan kuat rookie Pramac Ducati itu, Mick Doohan, mengatakan bahwa musim depan akan menjadi periode kritis bagi Miller.

Baca Juga: Francesco Bagnaia Sulit Terima Kenyataan Valentino Rossi Bakal Pensiun dari MotoGP