OtoRace.id - Hujan deras masih mengguyur FP3 MotoGP Emilia Romagna di sirkuit Misano, Italia (23/10).
Kondisi cuaca jauh lebih parah dibandingkan pada sesi latihan di hari Jumat, sehingga menyulitkan para pembalap untuk mengasah catatan waktu.
Bagi pembalap yang sudah masuk 10 besar kombinasi waktu sejak Jumat akan lebih mudah lolos kualifikasi.
Pasalnya pembalap yang kompetitif di dua kondisi cuaca, Jack Miller (Ducati Lenovo Team) pun agak kesulitan sejak FP3 MotoGP Emilia Romagna dimulai.
Kombinasi ban depan basah medium dan belakang basah soft menjadi pilihan semua pembalap.
Setelah 20 menit berlalu, curah hujan mulai menurun dan membuat lap time para pembalap menjadi lebih baik.
Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) bisa mengasah catatan waktunya, bahkan ia menjadi yang tercepat sementara.
Torehan 1;41,160 membawanya ke peringkat pertama, bahkan peringkat teratas di kombinasi waktu.