Bosan Jadi yang Kedua, Franco Morbidelli Bertekad Ganggu Dominasi Fabio Quartararo di MotoGP 2022

Nur Pramudito - Jumat, 29 Oktober 2021 | 18:49 WIB

Franco Morbidelli mengungkapkan perasaannya melihat rekan setimnya, Fabio Quartararo menjadi juara dunia MotoGP 2021 (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Monster Energy Yamaha, Franco Morbidelli tampaknya mulai lelah selalu jadi yang kedua lantaran kalah saing dengan Fabio Quartararo.

Untuk itu, Franco Morbidelli berniat untuk tampil jauh lebih baik di MotoGP 2022 agar bisa menghancurkan dominasi Fabio Quartararo.

Fabio Quartararo sudah menyegel gelar juara dunia MotoGP 2021 pada seri balapan Emilia Romagna 2021 di Sirkuit Misano, (24/10/2021).

Dengan hasil tersebut, membuat Fabio Quratararo menjadi favorit untuk mempertahankan gelar juara dunia pada musim depan.

Baca Juga: Pensiun dari MotoGP, Valentino Rossi Janji Masih Balapan Tahun Depan 

Akan tetapi, Franco Morbidelli menyatakan bahwa dirinya siap bersaing untuk merepotkan Fabio Quartararo.

Franco Morbidelli sendiri masih dalam masa sulit pada gelaran MotoGP 2021.

Dimulai dari masalah fisik hingga adaptasinya bersama motor YZR-M1.

Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo kini telah bereuni kembali, keduanya telah membela tim Monster Energy Yamaha.

Baca Juga: Jadi Juara Dunia MotoGP 2021, Yamaha Siap Pagari Fabio Quartararo dengan Kontrak Baru