OtoRace.id - Pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller, menjadi pemilik waktu lap tercepat pada sesi FP2 MotoGP Valencia 2021.
Kondisi Sirkuit Ricardo Tormo sudah kering saat sesi FP2 MotoGP Valencia 2021 dimulai.
Pada lima menit pertama sesi FP2 MotoGP Valencia 2021, Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) langsung menyodok posisi teratas.
Tak lama kemudian, Pol Espargaro (Repsol Honda) merebut posisi pertama dari Franco Morbidelli.
Baca Juga: Hasil FP2 Moto3 Valencia 2021 - Andi Gilang Makin Mengesankan, Dennis Foggia Kejar Runner-up
Kecelakaan pertama terjadi, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) di Tikungan 2 saat waktu menyisakan 36 menit.
The track might be dry, but grip is still low! ????@FabioQ20 is caught out by the cool temperatures! ????#ValenciaGP ???? pic.twitter.com/W7dTy5spsk
— MotoGP™???? (@MotoGP) November 12, 2021
Kembali ke posisi teratas, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) memimpin sebagai pembalap tercepat setelah mengungguli catatan waktu Pol Espargaro.
Sementara, Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) masih terjebak di urutan ke-20.
Valentino Rossi terpaut 1,512 detik dari Francesco Bagnaia di posisi pertama.
Baca Juga: Hasil FP1 Moto2 Valencia 2021 - Augusto Fernandez Tercepat, Dimas Ekky Asapi Sam Lowes