OtoRace.id - Pembalap Pata Yamaha, Toprak Razgatlioglu melakukan kegiatan unik jelang WorldSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika.
Jelang balapan seri terakhir WorldSBK 2021, Toprak Razgatlioglu melakukan track familiarisation.
Track familiarisation jadi kewajiban bagi pembalap untuk mengelilingi sirkuit sebagai pengenalan sirkuit.
Kegiatan itu berlangsung sebelum latihan WorldSBK Indonesia 2021 berlangsung mulai Jumat, (19/11/2021).
Baca Juga: Jangan Pusing, Nonton WSBK Indonesia Di TV Juga Bisa, Nih Channelnya
Nah, pada kesempatan familiarisasi trek Mandalika Toprak Razgatlioglu melakukan hal yang lucu.
Hal tersebut diunggah Toprak Razgatlioglu lewat Instagram miliknya.
Toprak Razgatlioglu mengunggah foto sedang memotong rumput bersama warga lokal di Sirkuit Mandalika.
"Pesiapan terakhir untuk akhir pekan, terima kasih Indonesia," tulis Toprak lewat Instagram miliknya.
Baca Juga: Awas, Ini Hal yang Tak Boleh Dilakukan Penonton WorldSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika
Dalam unggahan tersebut, sejumlah netizen indonesia pun ramai menginggalkan komentar.
"Ngarit bang ?," tulis ricodwihananto.
"Si Abi Ngarit," tulis ariefadip
"Ngebantu emak ngarit dulu," komentar adellaputriaprilia.
"Buset ngarit prak, mantep bener ????" tulis ferdy.os