Awas, Motor Ducati Makin Sempurna, Francesco Bagnaia Bakal Tampil Ganas di MotoGP 2022

Nur Pramudito - Selasa, 23 November 2021 | 11:35 WIB

Tercepat di hari kedua tes pramusim MotoGP 2022 di Jerez, Francesco Bagnaia pun mengklaim motor Ducati Desmosedici kini makin sempurna (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap asal Italia, Francesco Bagnaia, mengatakan motor Ducati untuk MotoGP 2022 semakin sempurna.

Francesco Bagnaia menjadi yang tercepat dalam hari kedua sesi tes di Sirkuit Jerez, Spanyol, Jumat (19/11/2021).

Dengan motor Desmosedici terbaru, Francesco Bagnaia sempat unggul 0,8 detik dari lawan-lawannya.

Fabio Quartararo (Yamaha) mencoba menipiskan selisih, tetapi Francesco Bagnaia pada akhirnya masih unggul 0,5 detik atas sang juara dunia MotoGP 2021.

Baca Juga: Bikin Haru, di Balik Meriahnya WSBK Indonesia 2021, Ada Cerita Warga Bunut yang Bertahan di Tengah Sirkuit Mandalika

Dalam olahraga balap seperti MotoGP, selisih 0,5 detik adalah jarak yang sangat lebar.

Dengan hasil di tes MotoGP Jerez, Bagnaia mengonfirmasi bahwa dia akan menjadi ancaman utama yang bisa merebut status juara dunia dari tangan Fabio Quartararo.

Selepas tes, Bagnaia memuji habis-habisan motor Ducati yang dikendarainya.

"Saya sangat bahagia dan rasanya enak. Ducati berhasil membuat sebuah motor yang sudah hampir sempurna menjadi lebih baik," kata Bagnaia seperti dikutip OtoRace.id dari Tuttomotoriweb.

Baca Juga: Wow, Segini Top Speed Motor WSBK di Sirkuit Mandalika, Ducati dan Kawasaki Takluk Oleh Honda