Terlibat Insiden dengan Max Verstappen, Lewis Hamilton Murka Usai Balapan F1 Arab Saudi 2021

Nur Pramudito - Senin, 6 Desember 2021 | 16:45 WIB

Lewis Hamilton menyebut Max Verstappen sudah melewati batas lantaran tidak memikirkan aturan pada F1 Arab Saudi 2021 (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Tim Mercedes, Lewis Hamilton keluar menjadi pemenang di balapan F1 Arab Saudi 2021 di Sirkuit Jeddah pada Senin (6/12/2021).

Namun, Lewis Hamilton ternyata masih kesal dengan jalannya balapan F1 Arab Saudi 2021, terutama insiden tabrakan Max Verstappen (Red Bull).

Melaju di Sirkuit Jeddah, Lewis Hamilton berhasil keluar sebagai pemenang F1 Arab Saudi 2021.

Tetapi, ada dua insiden yang melibatkannya dengan Max Verstappen pada balapan tersebut.

Baca Juga: Hasil Balap F1 Arab Saudi 2021 - Lewis Hamilton Menang, Poin Kembar Dengan Max Verstappen

Pertama, pada lap 37 Lewis Hamilton berusaha menyalip Max Verstappen di tikungan 1.

Namun, Max Verstappen tidak membiarkannya lewat dan malah memotong jalur sehingga diganjar dengan penalti lima detik.

Tak lama berselang, di ujung tikungan terakhir Verstappen tiba-tiba mengerem dan menurunkan kecepatannya.

Alhasil, Hamilton yang sedang membuntutinya menabrak bagian belakang mobilnya dan menyebabkan kerusakan sedikit di sayap kiri depan mobilnya.

Baca Juga: Tabrak Dinding di Kualifikasi F1 Arab Saudi 2021, Max Verstappen Bingung Penyebabnya