Yonk Jaya Cermati Proses Pembibitan Pembalap Indonesia yang Cukup Kompleks

Didit Abdillah - Senin, 13 Desember 2021 | 06:07 WIB

Tjiou Sui Lim alias Ko Yonk dari Yonk Jaya cermati pembibitan pembalap di Indonesia saat ini. (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Yonk Jaya Racing salah satu tim balap kharismatik yang pernah mendulang banyak prestasi di kancah balap Nasional dan Asia. 

Juga menjadi tim balap yang membuat dan menerbitkan banyak pembalap muda di Indonesia dan masih eksis hingga kini. 

Namun Yonk Jaya Racing memutuskan vakum dari akhir tahun 2017 hingga sekarang, sampai-sampai sang pemilik belum tahu kapan akan kembali balapan. 

"Istirahat dulu balapannya, sekarang fokus jualan untuk spare parts modifikasi dulu," kelakar Tjiou Sui Lim alias Ko Yonk pemilik dan pendiri tim Yonk Jaya Racing. 

Baca Juga: Full Balap Kondisi Hujan, Aldi Hendra Dominasi Dua Balapan

"Banyak pembalap yang sudah kami bikin dan didik, sekarang seneng banget kalau melihat mereka pada sukses," lanjutnya. 

"Apalagi seperti Galang Hendra yang sekarang di World Supersport, duh ngeliatnya sekarang balapan di Mandalika kemarin ikutan senang," ucap Ko Yonk. 

Selain Galang Hendra, pembalap terakhir yang dibina Yonk Jaya adalah M. Faerozi yang juga jadi junior Galang di Yamaha Racing Indonesia. 

Pun dengan Robby Sakeera, Wawan Wello, Hokky Krisdianto, serta banyak lagi pembalap yang dibina tim domisili di Bandung ini.

Baca Juga: Enggak Terima Hasil Balap F1 Abu Dhabi 2021, Tim Mercedes Protes Keras