Meski begitu, Stefan Pierer tidak ingin putus asa dengan keputusan Volkswagen yang menolak permintaan KTM.
Apalagi, sejatinya KTM sudah tertarik dan bahkan terobsesi untuk membeli Ducati sejak tahun 2017 lalu.
"Jangan pernah berkata tidak. Saya sudah mempelajari hal seperti ini di dalam industri kami," ungkap Stefan Pierer lagi.
Nampak memang kalau KTM dan terutama Stefan Pierer sangat menginginkan Ducati untuk melengkapi koleksi brand pabrikan motor di bawah naungannya.
"Ducati adalah Ducati, tidak ada yang bisa diperdebatkan tentang itu. Satu merek yang bagus untuk kami hanyalah Ducati. Lupakan yang lain. MV Agusta terlalu kecil," beber pria asal Austria kelahiran 1956 itu.
Tahun 2012 sendiri, Ducati dibeli oleh Audi yang merupakan grup Volkswagen dengan nilai 730 juta Euro.
Jika dikonfersikan ke dalam kurs rupiah saat ini, yaitu sekitar Rp 11,8 triliun (1 Euro = Rp 16,196. Per 19 Desember 2021).
Nah, bakal dijual ke KTM enggak nih ya Ducati?