Hasil Reli Dakar 2022 Etape 9 - Toyota Gazoo Racing Dominasi Tiga Besar, Kokoh di Puncak Klasemen

Didit Abdillah - Rabu, 12 Januari 2022 | 10:41 WIB

Giniel De Viliers, pimpin dominasi Toyota Gazoo Racing pada etape kesembilan. Nasser Al-Attiyah kian kokoh di puncak klasemen. (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Toyota Gazoo Racing akan mengingat etape kesembilan (11/1) Reli Dakar 2022 sebagai hari yang penuh kenangan. 

Semua perelinya membawa Toyota Hilux ke tiga besar dengan pembalap debutannya, Giniel De Villiers sebagai pemenang. 

Giniel De Villiers membelah Wadi Ad Dawasir dengan jarak 491 km hanya dengan waktu 2 jam 23 menit 8 detik. 

Jalur yang terjal berbatu tak menjadi kendala bagi Giniel De Villiers dalam memenangkan etape kesembilan. 

Ia berhasil mendalui rekan setimnya, Henk Lategan di penghujung 10 km terakhir. 

Tak heran ia bisa unggul hanya dengan selisih sembilan detik dari Henk Latigan. 

Pereli paling senior di Toyota Gazoo Racing, Nasser Al-Attiyah pun finish di posisi ketiga. 

Setelah mengalami patah gardan di etape kedelapan, Nasser Al-Attiyah cukup puas pada hasil yang ia dapatkan. 

Lantaran ia harus lebih waspada agar tidak membuang waktu untuk membenahi komponen rusak setiap harinya.