Jelang MotoGP Indonesia 2022, Dorna Sports Kini Ungkap Nilai Plus Balapan di Sirkuit Mandalika

Nur Pramudito - Rabu, 26 Januari 2022 | 18:00 WIB

Direktur Komersial Global dan Media Dorna, Manel Arroyo, mengungkapkan alasan pihaknya tertarik menggelar MotoGP di Indonesia (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Direktur Komersial dan Media Global Dorna Sport, Manel Arroyo, menyebut alasan Sirkuit Mandalika sebagai salah satu tuan rumah untuk MotoGP 2022.

Ditambah lagi, area tersebut akan dikembangkan untuk pariwisata.

Seperti diketahui, Sirkuit Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), akan menjadi tuan rumah seri kedua MotoGP 2022.

Balapan bertajuk MotoGP Indonesia 2022 itu akan dilangsungkan pada 18-20 Maret mendatang.

Dorna Sports selaku pemegang hak komersial MotoGP menaruh harapan yang begitu tinggi terhadap Mandalika.

Mereka selalu mengawasi setiap proses pengerjaan sirkuit baru di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) tersebut.

Manel Arroyo mengakui, antusiasme pencinta balap motor di Indonesia begitu tinggi.

Itu menjadi daya tarik utama dari balapan di Sirkuit Mandalika nanti.

Belum lagi, Sirkuit Mandalika terletak di wilayah pinggir pantai yang menyajikan keindahan panorama luar biasa.

Baca Juga: Menpora Jelaskan Sistem Bubbles Untuk Nonton MotoGP Indonesia 2022 di Mandalika