OtoRace.id - Para pembalap MotoGP sudah tiba di Indonesia dan kini telah berada di Mandalika untuk beristirahat setelah dari Sepang, Malaysia.
Mereka akan bersiap menjalani tes pramusim pada (11-13/2) mendatang dan kini menikmati istirahat rasa liburan selama empat hari.
Hanya saja sejak tiba di Indonesia, mereka diimbau untuk mematuhi sistem bubbles yang membatasi pergerakan.
Hanya dari bandara, hotel, area olahraga, sirkuit, hotel, dan bandara, begitu saja.
Namun kenyataannya ada pembalap yang seperti mengabaikan sistem bubbles ini karena berkeliaran di luar zona yang telah ditentukan.
Seperti Aleix Espargaro yang rutin tiap pagi bersepeda mengelilingi Lombok, lalu Jorge Martin yang jajan es kelapa.
Hal ini menimbulkan pertanyaan, apakah tidak ada ketegasan dari pihak Mandalika untuk pembalap MotoGP ini?
"Sebenarnya setiap perjalanan dan aktivitas pembalap kemana pun selalu dikawal panitia dan BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana)," papar Abdulbar M. Mansoer selaku Presiden Direktur ITDC.
"Jadi saat mereka pergi dan beraktivitas, itu sudah dalam pengawasaan mereka (BNPB, red)," lanjutnya saat ditemui di Jaksel (9/2).