OtoRace.id - Tes pramusim MotoGP 2022 di sirkuit Mandalika resmi dimulai pagi hari ini, Jumat (11/02/2022).
Meski kondisi sirkuit Mandalika sedikit basah, para pembalap tetap semangat untuk menjajal trek baru ini.
Namun setelah melakukan beberapa putaran, motor dan wearpack yang digunakan pun mulai diselimuti lumpur tipis.
Kejadian itu diperlihatkan oleh beberapa tim dan pembalap melalui media sosialnya.
Repsol Honda adalah salah satu tim yang memperlihatkan kondisi motor usai menjalani beberapa putaran di sirkuit Mandalika.
"Teman-teman di paddock kami akan memastikan kalau ada banyak pembersih motor hari ini," tulis Repsol Honda Team.
A quick wipe down for @polespargaro after his first laps at the #MandalikaTest ???????? pic.twitter.com/VWOf60y6sp
— Repsol Honda Team (@HRC_MotoGP) February 11, 2022
Bahkan pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro juga membersihkan bercak lumpur yang mengenai baju balapnya.
Yang lebih parah, motor Brad Binder (Red Bull KTM) tampak kotor karena percikan tanah usai dipacu di Sirkuit Mandalika.
Bila diperhatikan, kondisi motor KTM RC16 milik Brad Binder ini justru mirip kendaraan yang habis main off-road.