BBM Naik Harga, Pertamax Turbo Hingga Shell V-Power Jadi Segini, Tim Balap Menjerit?

Eka Budhiansyah - Jumat, 4 Maret 2022 | 06:10 WIB

Harga BBM naik, begini tanggapan tim balap (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.id - Dalam beberapa hari terakhir, harga BBM (Bahan Bakar Minyak) non subsidi naik harga.

Selain untuk keperluan harian, BBM non subsidi beroktan tinggi juga kerap dijadikan bahan bakar motor balap ataupun mobil balap.

Baik itu untuk ajang road race, drag bike, motocross, balap mobil hingga ajang grasstrack, banyak yang menggunakan BBM non subsidi.

Misalnya, menggunakan bahan bakar Pertamax Turbo untuk di pacuan balapnya.

"Saya pakai Pertamax Turbo untuk motor balap grasstrack," sebut Akbar Toufan Caesar selaku pembalap grasstrack senior Tanah Air kepada OtoRace.id.

Pakai Pertamax Turbo, tentunya seting motor juga menyesuaikan dengan bahan bakar RON 98 tersebut, terutama pengapian.

Instagram/ Akbar Toufan
Akbar Toufan biaya balap akan meningkat

Namun dengan naiknya harga BBM non subsidi ini, tentunya membuat biaya balap jadi ikut meningkat.

Menurut pria yang beberapa kali meraih gelar Juara Nasional Senior Grasstrack itu, dalam satu seri balap, tiap motor bisa menghabiskan minimal 15 liter Pertamax Turbo.

"Satu motor sekitar 15 liter, tahun lalu kami ada tiga pembalap dan tahun ini dua pembalap," tambah Akbar.