MotoGP Indonesia 2022 - Sirkuit Mandalika Dinilai Cocok Dengan Yamaha YZR-M1

Didit Abdillah - Rabu, 16 Maret 2022 | 06:25 WIB

Wilco Zeelenburg, Kepala Mekanik RNF Yamaha yakin sirkuit Mandalika untuk MotoGP Indonesia pas dengan Yamaha M1. (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - MotoGP Indonesia 2022 atau MotoGP Mandalika akan digelar akhir pekan ini (18-20/3) untuk pertama kalinya. 

Banyak yang menerka-nerka siapa yang akan jadi pemenang di sirkuit Mandalika, serta motor apa yang akan mendominasi.

Kepala Mekanik WithU RNF Yamaha, Wilco Zeelenberg menjelaskan kalau layout dan karakter sirkuit Mandalika sangat cocok dengan Yamaha YZR-M1. 

"Empat motor kami (Yamaha) cocok dengan sirkuit Mandalika, saya akan mengusahakan agar Andrea Dovizioso bisa sangat kompetitif," urai Wilco Zeelenberg. 

"Setelah hasil tes kami di sini, saya menilai kalau Mandalika punya kemiripan dengan sirkuit Lusail (Qatar) karena sama-sama berkarakter cepat," lanjutnya dikutip dari Paddock GP. 

"Durabilitas ban akan sangat diperhitungkan, berdasarkan cuaca dan juga aspal baru," imbuhnya. 

Para pembalap Yamaha tidak begitu kompetitif di Qatar karena masalah ban, juga masalah mesin yang dinilai tidak bertenaga. 

Meski tidak menunjukkan performa yang sangat mengesankan, Wilco Zeelenberg yakin setidaknya pembalap WithU RNF Yamaha bisa bersaing di lima besar. 

Baca Juga: Drainase Aman, MotoGP Indonesia 2022 Tidak Ada Genangan Meski Diguyur Hujan