OtoRace.id - Insiden jatuhnya Marc Marquez di MotoGP Indonesia 2022 membuat masalah diplopia yang sempat dia alami kembali kambuh.
Para penggemar MotoGP pun membanjiri lini media sosial untuk memberikan dukungan kepada The Baby Alien.
Sebelumnya, usai terjadinya insiden Marc Marquez sempat dibawa ke Medical Center Mandalika dan dinyatakan mengalami gegar otak.
Peraih gelar juara dunia enam kali itu langsung dilarikan ke Rumah Sakit Mataram kota Lombok guna menjalani perawatan lebih lanjut.
Hasilnya, Marc Marquez tak dapat melakoni balapan MotoGP Indonesia 2022 karena kejadian nahas yang dialaminya.
Setelah pulang lebih awal ke Spanyol, dia langsung ditangani oleh Dr. Sanchez Dalmau di Hospital Clínic de Barcelona.
Dokter spesialis mata itu mengkonfirmasi bahwa diplopia yang sempat diderita Marquez pada November lalu kembali kambuh.
Atas hal inilah, sejumlah penggemar memberikan doa agar kondisi pembalap Repsol Honda itu akan segera pulih.
Tak sedikit dari mereka yang menyarankan Marquez untuk beristirahat lebih lama agar 100 persen pulih.
Baca Juga: Manajer KTM Bangga Mereka Bisa Pimpin Klasemen Pabrikan MotoGP Untuk Pertama Kali
"Santai Marc. Kesehatanmu adalah yang terpenting. Kamu harus memperhatikan kesehatanmu sendiri." tulis akun @muckymulz di Twitter.
"Berdoa untuk cepat pulih. Semoga lekas pulih Sang Juara. Kami ingin melihatmu kembali ke lintasan balap dan menang." harap warganet bernama Akhilesh Raja.
"Ini waktunya Anda istirahat, Marc (Marquez). Saya yakin, akan ada waktu dimana Anda akan kembali bersinar, sekarang hanya perlu berpikir positif untuk kesembuhanmu." saran akun @313galaxies.
Dukungan serupa juga diberikan oleh adik Marquez, Alex Marqeuz melalui akun twitter pribadinya @alexmarquez73.
Alex tampak mengunggah foto bersama sang kakak yang terlihat penuh senyuman sesuai dengan caption yang ditulisnya.
“Anda akan kembali dengan senyum terbaik anda!,” cuit Alex pada akun Twitter pribadinya, Selasa (22/3/2022).
¡Volverás con tu mejor sonrisa! ❤️
— Alex Márquez (@alexmarquez73) March 22, 2022
You will comeback with your best smile! pic.twitter.com/mni0FsNfxR