Nico Hulkenberg Akan Gantikan Sebastian Vettel Untuk F1 Arab Saudi 2022

Didit Abdillah - Sabtu, 26 Maret 2022 | 09:45 WIB

Nico Hulkenberg akan kembali balapan di F1 Arab Saudi bersama Aston Martin F1 Team guna menggantikan Sebastian Vettel. (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Menjelang balapan F1 Arab Saudi 2022 di sirkuit Jeddah (25-27/3), Sebastian Vettel masih terpantau positif Covid-19.

Alhasil Sebastian Vettel pun harus melanjutkan masa karantina dan tidak bisa menuju Jeddah untuk menjalani seri kedua

Hingga akhirnya Aston Martin F1 Team pun mengumumkan Nico Hulkenberg kembali sebagai pembalap pengganti Sebastian Vettel di F1 Arab Saudi 2022. 

Nico Hulkenberg memang memangku peran sebagai reserve driver atau pembalap cadangan di tim berwarna hijau itu. 

"Ini adalah tantangan besar di era baru mobil F1 dan juga di Jeddah yang sirkuit baru dalam karier saya," kata Nico Hulkenberg dalam rilis Aston Martin. 

"Saya akan melakukan yang terbaik juga untuk semua tim yang menyiapkan mobil ini secara matang," lanjutnya. 

Pembalap asal Jerman itu juga sudah berkompetisi tahun ini pada seri lalu di Bahrain. 

Nico Hulkenberg juga menggantikan Sebastian Vettel yang pertama kali terindikasi positif Covid-19. 

Hasilnya tidak begitu memuaskan karena Nico Hulkenberg hanya finish di posisi 19 karena ia sama sekali belum pernah mencicipi sensasi mobil F1 dengan roda 18 inci.