Jack Miller Bawa Bendera dengan Nomor Mendiang Nicky Hayden Usai MotoGP Amerika Serikat

Nur Pramudito - Senin, 11 April 2022 | 12:10 WIB

Berhasil naik podium ketiga, Jack Miller bawa bendera Nicky Hayden setelah balapan MotoGP Amerika Serikat 2022 (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller bawa bendera mendiang Nicky Hayden usai MotoGP Amerika Serikat 2022.

Jack Miller sedikit menyesali hasil yang diraihnya dalam sesi balapan MotoGP Amerika Serikat 2022.

Balapan MotoGP Amerika Serikat 2022 di Circuit of the Americas (COTA) berakhir tak seperti harapan Jack Miller.

Start dari urutan kedua, Jack Miller langsung tancap gas sejak balapan 20 putaran itu dimulai.

Namun, saat balapan memasuki lima putaran terakhir dia mulai keteteran sebelum akhirnya kehilangan kesempatan emas itu.

Jack Miller harus puas finis di urutan ketiga setelah disalip oleh Enea Bastianini (Gresini Racing) dan Alex Rins (Suzuki Ecstar).

Hasil MotoGP Amerika Serikat 2022 ini membuat Jack Miller berada dalam kondisi setengah buruk.

Sebab, Miller merasa sudah menjalani balapan dengan fantastis sebelum disalip Enea Bastianini dan Alex Rins.

"Saya merasa setengah buruk, saya menjalani balapan yang fantastis," kata Jack Miller, dilansir OtoRace.id dari MotoGP.

Baca Juga: Hasil Balap MotoGP Amerika Serikat 2022 - Enea Bastianini Sukses Pecundangi Tim Pabrikan, Marc Marquez Masalah Start