OtoRace.id - Duo Repsol Honda, Pol Espargaro dan Marc Marquez kuasai dua posisi teratas sementara Fabio Quartararo keteteran di FP2 MotoGP Portugal 2022, Jumat (22/4).
Cuaca buruk masih mewarnai jalannya sesi FP2 MotoGP Portugal 2022 yang digelar di Sirkuit Algarve, Portimao.
Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir menguasai lima menit pertama sesi FP2 MotoGP Portugal 2022.
Lima menit kemudian pemilik waktu tercepat berubah, kini jadi milik Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).
Sayangnya, Francesco Bagnaia terjatuh di Tikungan 3 setelah catatkan waktu 1 menit 51,789 detik.
Absolutely no saving that! ????@PeccoBagnaia loses the front into Turn 3! ????#PortugueseGP ???????? pic.twitter.com/FuyY6zfEpb
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 22, 2022
Namun, catatan waktu Francesco Bagnaia dengan mudah diungguli Pol Espargaro dengan 1 menit 50,707 detik.
Hujan semakin deras, para pembalap memilih menunggu di garasi masing-masing saat sesi menyisakan 23 menit.
Di sisi lain, Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) terjatuh cukup kencang di Tikungan 9 setelah kehilangan grip ban belakang.
Fast highside for @Marco12_B through Turn 9! ????
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 22, 2022
Luckily Bez was up and OK afterwards! ????#PortugueseGP ???????? pic.twitter.com/z4pJN9mzPj
Memasuki pertengahan sesi, Pol Espargaro masih tercepat diikuti Marc Marquez (Repsol Honda), Andrea Dovizioso (WithU Yamaha RNF), Francesco Bagnaia dan Jorge Martin (Pramac Racing).