Meskipun hanya finish kedua, tetapi Zarco senang karena Quartararo selaku pembalap Prancis berhasil berdiri di podium tertinggi.
Setidaknya, Zarco tidak terlalu sakit hati karena melihat dua bendera Prancis berkibar di podium Sirkuit Algarve.
"Tapi, usaha mengejar tidak berhasil dan saya memutuskan tetap berada di belakangnya (posisi kedua)," ungkapnya.
"Ini bagus karena menjadi kemenangan (pembalap Prancis) tapi bukan milik saya," pungkas pembalap yang khas dengan nomor motor 5 tersebut.
Selanjutnya, Zarco dan Quartararo akan menjalani seri keenam bertajuk MotoGP Spanyol 2022 di Sirkuit Jerez pada 1 Mei mendatang.