Hasil Kualifikasi Moto3 Catalunya 2022 - Dennis Foggia Pole Position, Mario Aji Segini

Nur Pramudito - Sabtu, 4 Juni 2022 | 18:27 WIB

Mario aji bakal start dari posisi 19 di Moto3 Catalunya 2022 (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Leopard Racing, Dennis Foggia berhasil meraih pole position di kualifikasi Moto3 Catalunya 2022, Sabtu (4/6/2022.)

Persaingan sengit pada sesi kualifikasi 1 (Q1) Moto3 Catalunya 2022 berlangsung dengan ketat.

Pembalap muda asal Indonesia, Mario Suryo Aji atau akrab disapa Mario Aji juga turut andil dalam persaingan pada sesi Q1 ini.

Pada 5 menit awal, Mario Aji langsung tancap gas dan memimpin jalannya Q1 yang berlangsung di sirkuit Catalunya.

Mario Aji berhasil unggul 0,323 detik dari Talyo Furusato yang menempati urutan kedua dengan waktu 1 menit 49,986 detik.

Namun siapa sangka, Riccardo Rossi (SIC58 Squadra Corse) berhasil merebut posisi teratas dari Mario Aji saat Q1 menyisakan 6 menit.

Meski begitu, Mario tetap terus berjuang agar tidak keluar dari posisi empat besar pada Q1 Moto3 Catalunya 2022.

Sayangnya kerja keras Mario Aji belum membuahkan hasil yang memuaskan karena tergusur ke posisi kelima oleh Kaito Toba (CIP Green Power).

Dengan hasil tersebut, Mario Aji akan start dari posisi 19 pada Moto3 Catalunya 2022.

Baca Juga: Kalah Cepat dari Aprilia, Fabio Quartararo Keluhkan Rendahnya Level Grip di FP2 MotoGP Catalunya 2022