Miguel Oliveira Benarkan Sedang Didekati Gresini Racing Untuk MotoGP 2023

Nur Pramudito - Rabu, 8 Juni 2022 | 08:00 WIB

Miguel Oliveira membenarkan bahwa pihaknya sedang menjalin kontak dengan Gresini Racing untuk kursi MotoGP 2023 (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Red Bull KTM, Miguel Oliveira membenarkan rumor bahwa dirinya sedang bernegosiasi dengan Gresini Racing untuk MotoGP 2023.

Miguel Oliveira tertarik untuk menjadi salah satu bagian dari tim Ducati.

Performa Miguel Oliveira bersama Red Bull KTM di MotoGP 2022 kali ini memang jauh dari kata memuaskan.

Setelah meraih kemenangan impresif di MotoGP Indonesia, Miguel Oliveira langsung mengalami penurunan performa yang drastis.

Ia bahkan tidak pernah menembus podium lagi setelah tersenyum lebar di Sirkuit Mandalika.

Dengan performa yang tak kunjung meningkat, Oliveira tentunya membuka peluang untuk hengkang ke tim lain yang lebih baik.

Salah satu tim yang juga tertarik merekrut jasa Oliveira adalah Gresini Racing.

Mereka sudah melakukan langkah antisipasi jika Enea Bastianini direkrut oleh pabrikan Ducati untuk masuk tim pabrikan menggantikan Jack Miller.

Oliveira juga membenarkan berita yang mengatakan bahwa pihaknya sudah membuka pembicaraan dengan manajemen Gresini Racing.

Twitter/Simon Patterson
Miguel Oliveira sitemani sang Ayah yang sekaligus jadi manajernya, Paulo Oliveira bertemu dengan Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti

Baca Juga: Bertemu Bos Ducati, Miguel Oliveira Bakal Merapat ke Gresini Racing di MotoGP 2023?

"Melaju di atas motor kompetitif adalah target saya. Saat ini, Desmosedici yang paling kompetitif," kata Miguel Oliveira dikutip OtoRace.id dari Skysport Italia.

"Gresini memiliki tempat kosong yang mana bisa saya tempati musim depan. Saya sudah bertemu dengan Nadia Gresini selaku manajer tim untuk saling mengenal satu sama lain," terangnya.

"Tapi, belum ada apa-apa yang konkret. Keinginan saya mengendarai motor yang bisa memenangi balapan," ucap Oliveira..

Oliveira sendiri harus memikirkan dengan matang sebelum mengambil keputusan final.

Sebab, mengendarai motor Ducati Desmosedici juga butuh proses adaptasi yang pastinya tidak akan berjalan dengan mudah.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)