Bos RNF Racing Jawab Kemungkinan Promosikan Murid Valentino Rossi ke MotoGP

Nur Pramudito - Rabu, 22 Juni 2022 | 18:35 WIB

RNF Racing jawab kemungkinan gaet Celestino Vietti (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Bos RNF Racing, Razlan Razali jawab kemungkinan promosikan murid Valentino Rossi ke MotoGP.

Razlan Razali dengan tegas menangkis kemungkinan Celestino Vietti gabung RNF Racing.

Bukan meremehkan Celestino Vietti, fokus Razali untuk petualangan barunya bersama Aprilia pada MotoGP 2023 lebih ke arah pembalap berpengalaman.

Baginya, saat ini RNF Racing tengah dalam posisi yang menguntungkan.

Kondisi jumlah pembalap yang diklaim lebih banyak ketimbang banyaknya kursi kosong membuat Razali bisa memilah dan memilih sesuai kriterianya.

"Kami sedang dalam posisi yang bagus untuk menunggu apa yang bakal dilakukan tim lain," ungkap Razlan Razali dikutip OtoRace.id dari Paddock-GP.

"Ada lebih banyak pembalap ketimbang sepeda motor yang tersedia. Oleh karena itu, kami hanya tinggal menunggu dan melihat apa yang akan terjadi," jelasnya.

"Ada banyak pembalap muda yang berpengalaman di MotoGP," sambungnya.

Usai berganti nama dari SRT menjadi RNF Racing mulai musim ini, Razlan Razali menggaet sejumlah sponsor dari Italia.

Baca Juga: Mundur di Seri Jerman, Alex Rins Beberkan Kondisinya Jelang MotoGP Belanda 2022