Jadi Tim Satelit Aprilia, Bos RNF Racing Ungkap Target yang Dipatok Untuk Timnya di MotoGP 2023

Nur Pramudito - Selasa, 12 Juli 2022 | 20:25 WIB

Bakal jadi tim satelit Aprilia, Bos RNF Racing Razlan Razali bocorkan target untuk timnya di MotoGP 2023 (Nur Pramudito - )

"Penting bagi Aprilia untuk terus mengembangkan motornya, kemudian memutuskan suku cadang dan pembaruan mana yang ingin diberikan kepada kami," sambung Razali.

"Itulah yang diinginkan Aprilia, bahwa kami adalah tim pengembangan nyata. Kami akan mengumpulkan data sebanyak mungkin," imbuhnya.

"Kami akan melihat seberapa kompetitif pembalap kami dengan motor pabrikan yang akan dimiliki Aleix Espargaro dan Maverick Vinales di Valencia," lanjutnya.

"Kami sudah berbicara dengan Aprilia tentang tes yang akan kami lakukan setelah balapan terakhir," tuturnya.

Aprilia memang menunjukkan performa apik di MotoGP 2022.

Buktinya, Aleix Espargaro mampu tampil konsisten di papan atas dan mengakhiri paruh musim pertama sebagai runner up dengan selisih 21 poin dari sang pemuncak klasemen, Fabio Quartararo.

Peluang juara bagi rider asal Spanyol itu pun masih terbuka lebar.

Jika bisa juara musim ini, maka hadirnya tim satelit RNF Racing tentu bakal semakin membuat Aprilia memiliki data yang lebih banyak untuk mengembangkan RS-GP musim depan.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)