OtoRace.id - Suzuki kembali membuat para penggemarnya sedih, pengumuman hengkang dari MotoGP bukan satu-satunya.
Pada (13/7) lalu, Suzuki resmi mengumumkan kalau tim pabrikan mereka di balap ketahanan, Yoshimura Suzuki Endurance Racing Team (SERT) Motul pun cabut di akhir tahun.
Dua tim pabrikan Suzuki di dua kasta berbeda jelas menjadi pertanyaan kenapa tim asal Hamamatsu, Jepang ini sama-sama hengkang dari kancah balap yang prestisius.
Uniknya di saat kedua tim ini sama-sama sudah mencuri perhatian sebagai juara dunia di dua ajang berbeda
Suzuki berhasil memboyong Joan Mir sebagai juara dunia, serta Team Suzuki Ecstar menjadi tim juara dunia di 2020.
Setelah itu Yoshimura SERT Motul pun menjadi juara dunia FIM EWC 2021, sehingga mereka masih mendapatkan perhatian yang tinggi.
Dalam keterangan resmi dari Suzuki Racing, Toshihiro Suzuki, selaku Presiden Direktur Suzuki Motor Company menjelaskan alasannya.
"Kami ingin memindahkan fungsi dan kemampuan sumber daya manusia kembali ke dalam produksi motor yang jauh lebih baik," ujar Toshihiro Suzuki.
"Butuh waktu yang cukup lama agar kami bisa lebih stabil dalam membangun motor yang diterima masyarakat seluruh dunia," imbuhnya.
Baca Juga: Untuk MotoGP 2023, Francesco Bagnaia Harap Rekan Setimnya Tidak Picu Perang di Garasi Ducati
"Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua penggemar kami dari ajang balap dan pemegang saham untuk balapan, khususnya sejak kami kembali ke MotoGP," Toshihiro Suzuki menambahkan.
Tak ada target besar pada akhir musim di MotoGP, mengingat Alex Rins dan Joan Mir yang cukup pontang-panting pasca pengumuman Suzuki hengkang.
Mereka hanya ingin punya target kemenangan di akhir musim sebelum Si Biru Langit ini meninggalkan MotoGP dan kembali sampai waktu yang belum ditentukan.
Sedangkan untuk balap ketahanan, mempertahankan gelar juara dunia jelas jadi target utama.
Yoshimura SERT Motul kini menjadi pemuncak klasemen sementara dengan 106 point.
Seri berikutnya di Jepang, tepatnya sirkuit Suzuka yang jelas menjadi balapan prestisius pada seri FIM EWC karena bertabur pembalap MotoGP dan WSBK.
Baca Juga: Honda Belum Umumkan Joan Mir, Lirik Pedro Acosta di MotoGP 2023?