OtoRace.id - Direktur teknis Aprilia Racing, Romano Albesiano, mengatakan timnya akan makin sibuk dengan kedatangan RNF Racing sebagai tim satelit di MotoGP 2023.
Soalnya Aprilia akan mempersiapkan banyak mesin untuk tim satelit RNF Racing di MotoGP 2023.
Seperti diketahui, Aprilia baru saja kedatangan RNF Racing sebagai tim satelit yang hengkang dari Yamaha pada MotoGP 2023.
Tim satelit RNF Racing terikat kontrak dua tahun oleh Aprilia mulai musim depan.
Aprilia berusaha memanfaatkan dua motor tambahan di MotoGP 2023.
Hal itu demi mengembangkan motor Aprilia, RS-GP yang dipakai oleh Aleix Espargaro dan Maverick Vinales tahun depan.
Apalagi Aprilia bakal kehilangan status konsensi pada musim depan setelah merebut podium secara berurutan, sekaligus kemenangan yang direbut Aleix Espargaro.
Konsesi adalah tim yang mendapatkan banyak dispensasi supaya bisa bersaing dengan pabrikan top di MotoGP.
Dispensasi itu contohnya bisa memakai sampai 9 mesin untuk satu pembalap, tidak ada batasan pengembangan mesin, dan punya jatah enam pembalap wildcard selama semusim.