Pol Espargaro Akui Sudah Temukan Tim yang Akan Dibela Hingga MotoGP 2024, Tinggalkan Honda?

Nur Pramudito - Sabtu, 6 Agustus 2022 | 10:00 WIB

Pol Espargaro mengatakan sudah menemukan tim yang akan dibela hingga MotoGP 2024 mendatang, tinggalkan pabrikan Honda? (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro mengakui sudah menemukan tim yang akan dibela hingga MotoGP 2024.

Tapi, Pol Espargaro yang bersegaram Honda masih bungkam soal tim yang akan diperkuat hingga MotoGP 2024.

Setelah berkiprah dua tahun dengan pabrikan Honda di MotoGP, Pol Espargaro belum menunjukan penampilan yang konsisten.

Pembalap berusia 31 tahun itu justru kesulitan dan jauh dari harapan.

MotoGP 2022 nampaknya akan menjadi yang terakhir kalinya mengendarai motor Honda RC213V.

Apalagi Alex Rins sudah jelas masuk LCR Honda dan Marc Marquez memiliki kontrak lebih lama.

Namun, Pol Espargaro baru saja mengungkapkan kalau dirinya sudah menemukan tim baru.

Bahkan, ia menyebut sudah tanda tangan kontrak untuk dua tahun kedepan.

"Saya tidak bisa mengatakan apa-apa dalam waktu dekat," kata Pol Espargaro dikutip OtoRace.id dari The-Race.com.

Baca Juga: Andrea Dovizioso Pensiun Lebih Awal di MotoGP 2022, Marc Marquez Merasa Terhormat Pernah Jadi Rival

"Masa depan sudah aman, saya sudah tanda tangan untuk dua musim ke depan. Kami akan umumkan di balapan selanjutnya," sambung Pol Espargaro.

"Saya cukup senang karena saya pergi ke tempat yang benar-benar saya inginkan. Tapi saya beruntung, motornya akan sangat bagus, gajinya juga sangat bagus."

Lebih lanjut, Pol Espargaro memberikan jawaban yang menarik saat ditanya apakah akan mengendarai yang familiar.

"Kemungkinan iya," jawab Pol Espargaro yang kemungkinan akan kembali ke pabrikan KTM.

Seperti diketahui, Pol Espargaro pernah membela pabrikan KTM selama empat musim mulai MotoGP 2017.

Pol Espargaro diprediksi akan menjadi tandem Remy Gardner di KTM Tech3 mulai musim depan.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)