Jagokan Francesco Bagnaia di MotoGP 2022, Marc Marquez Ungkap Alasannya

Nur Pramudito - Jumat, 12 Agustus 2022 | 21:05 WIB

Marc Marquez merasa Francesco Bagnaia dari tim Ducati Lenovo berpeluang besar menjadi juara MotoGP 2022 (Nur Pramudito - )

Baca Juga: Sudah Pasrah Tidak Bisa kompetitif Bersama Honda, Alex Marquez Bahagia Gabung Ducati di MotoGP 2023

Padahal, pembalap yang akrab disapa Pecco itu tertinggal 49 poin di belakang Quartararo.

Tapi, Francesco Bagnaia sudah meraih empat kemenangan di MotoGP 2022.

"Pecco adalah dan akan menjadi pembalap utama yang bersaing di perebutan gelar juara," kata Marquez dikutip OtoRace.id dari Speedweek.

"Fabio Quartararo akan membutuhkan bantuan dari Yamaha," sambung Marquez.

Marquez sendiri mengakui jika Quartararo adalah pembalap yang cepat.

Hanya saja, dia merasa motor Yamaha masih memiliki kekurangan di aspek kecepatan yang bakal menghambatnya.

"Dia mengendarai motor dengan sangat cepat. Hanya saja, akan sangat sulit untuk menghadapi pembalap yang lain, tanpa didukung kecepatan di lintasan lurus," ungkap Marquez.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)