OtoRace.id - Pembalap tuan rumah, Takahide Tanaka raih kemenangan, sementara pembalap Inodnesia nyaris podium di Hasil Race 1 AP250 ARRC Jepang 2022, Sabtu (13/8/2022).
Pembalap Indonesia nyaris podium, Takahide Tanaka yang menggunakan ban basah berjaya di Hasil Race 1 AP250 ARRC Jepang 2022
Hasil Race 1 AP250 ARRC Jepang 2022, Takahide Tanaka raih podium tertinggi, sementara pembalap Indonesia, Reynaldo C. Ratukore di posisi keempat.
Selepas Start, Adenanta Putra (Astra Honda Racing Team) langsung melesat merebut posisi teratas.
Belum genap satu lap, Rheza Danica Ahrens (Astra Honda Racing Team), Herjun Atna Firdaus (Astra Honda Racing Team) dan Adenanta Putra terjatuh.
Balapan berjalan dalam kondisi hujan, para pembalap terlihat sangat berhati-hati dalam memacu motornya.
Sementara, Rafid Topan Sucipto (LFN HP969 Indonesia Racing Team) menempel Ryonosuke Nakamura (Endless Team Shanti) di posisi terdepan.
Di sisi lain, Andy Muhammad Fadly (Motul Sniper Manual Tech Racing Team) harus rela melorot ke posisi 13.
Masuk lap kelima, Aldi Satya Mahendra (Yamaha Racing Indonesia) berhasil merebut posisi terdepan usai Rafid Topan Sucipto terjatuh saat menempel Ryonosuke Nakamura.