OtoRace.id - Pembalap LCR Honda, Takaaki Nakagami memutuskan untuk absen di balapan MotoGP Thailand 2022.
LCR Honda menunjuk Tetsuta Nagashima untuk gantikan Takaaki Nakagami di MotoGP Thailand 2022.
Tetsuta Nagashima menggantikan Takaaki Nakagami lantaran cedera jarinya memburuk jelang MotoGP Thailand 2022.
Seperti diketahui, Takaaki Nakagami menemui dokter usai balapan MotoGP Jepang akhir pekan lalu.
Setelah diperiksa, Takaaki Nakagami didiagnosa mengalami robek pada tendon jari kelingkingnya, Selasa (17/9).
Nakagami pun memutuskan untuk menjalani operasi pada jari kelingkingnya, hari Jumat (30/9).
Setelah Operasi itu, Nakagami akan menjalani pemulihan agar bisa tampil di MotoGP Australia 2022 pada 17 Oktober.
Tetsuta Nagashima pun berharap Nakagami segera pulih agar bisa segera kembali balapan.
"Pertama-tama, saya berharap Taka baik-baik saja dan saya berharap dia bisa kembali secepat mungkin," kata Tetsuta Nakashima dikutip OtoRace.id dari laman resmi LCR Honda.
Baca Juga: Nah Loh, Kondisi Jari Memburuk, Takaaki Nakagami Diragukan Tampil di MotoGP Thailand 2022
"Saya akan mencoba melakukan yang terbaik di tempatnya untuk Tim LCR Honda dan saya akan mencoba menikmati balapan," sambungnya.
Tetsuta Nagashima sendiri mendapat jatah wildcard di MotoGP Jepang 2022 pekan kemarin di bawah bendera Honda Racing Corporation (HRC).
"Saya menantikan acara akhir pekan ini. Saya benar-benar bersenang-senang di MotoGP Jepang, dan saya belajar cukup banyak," terangnya.
"Jadi, akhir pekan ini, saya ingin terus melakukan hal yang sama karena saya masih harus belajar banyak hal dengan motor MotoGP," pungkasnya.