2 Fakta Danilo Petrucci yang Disupport Ducati Tapi Bisa Gabung Suzuki di MotoGP Thailand 2022

Didit Abdillah - Rabu, 28 September 2022 | 07:02 WIB

Danilo Petrucci, pembalap yang sejatinya didukung penuh oleh Ducati Corse, tetapi akan membela Suzuki di MotoGP Thailand 2022. (Didit Abdillah - )

"Suzuki sudah menawarkan ini sejak seri Misano, mereka butuh pembalap pengganti yang kompeten, hingga akhirnya diberikan kepada Petrucci," imbuh Alberto Vergani. 

"Tidak ada target apa pun, Ducati hanya ingin Petrucci bersenang-senang, sedangkan Suzuki ingin mendapatkan pembalap kompeten, itu saja," timpalnya. 

Dukungan Ducati lainnya ia dapatkan kala MotoAmerica 2022 selesai, kini Danilo Petrucci mendapatkan tawaran untuk berkiprah di WSBK bersama Barni Racing Team. 

Meski hanya sebagai wildcard, lantaran pembalap Barni Racing Team, Michelle Pirro yang juga test rider Ducati harus balapan di FIM CIV Italia untuk mengunci gelar juara umum. 

"Mengenai wildcard di WSBK Portugal nanti akan dikabarkan lebih lanjut karena Petrucci dan Barnardo (Pemilik Tim Barni Racing) pun sangat dekat," pungkas Alberto Vergani. 

Baca Juga: Kondisi Fisik Mendakati Normal, Marc Marquez Bongkar Perbedaan Motor MotoGP 2019 dengan 2022