Marc Marquez Jujur Contek Gaya Balap Casey Stoner di MotoGP Australia 2022

Eka Budhiansyah - Selasa, 18 Oktober 2022 | 19:15 WIB

Marc Marquez memiliki data gaya balap Casey Stoner untuk dipakai di MotoGP Australia 2022 (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.id - Marc Marquez jujur kalau dirinya mencontek gaya balap Casey Stoner di MotoGP 2022 pekan lalu (16/10).

Hal itu diungkap Marc Marquez setelah berhasil meraih podium kedua di MotoGP Australia 2022, yang menjadi rumah bagi Casey Stoner.

Apalagi, strategi Marc Marquez di MotoGP Australia 2022 ini berbeda dengan kebanyakan pembalap, termasuk pembalap yang tengah dimentori Casey Stoner di saat itu, yaitu Francesco Bagnaia.

Untuk balap di sirkuit Phillip Island yang sarat akan tikungan high speed corner ini, Marc Marquez justru menggunakan ban kompon lunak alias Soft di bagian belakang.

Padahal pembalap yang lain, banyak menggunakan ban kompon keras alias Hard.

Ternyata, pilihan ban yang diaplikasi juara dunia delapan kali ini tak terlepas dari gaya balap yang diaplikasi dengan mencontek gaya balap Casey Stoner.

Seperti diketahui, Casey Stoner merupakan salah satu penguasa kemenangan sirkuit Phillip Island.

Sebagai pembalap Australia, Casey Stoner berhasil juara di Phillip Island dengan menggunakan motor Ducati dan juga Honda.

Menjadi menarik, data Casey Stoner di Honda pun tetap ada dan Marc Marquez bisa melihat data tersebut.

Baca Juga: Terus Ditekan saat Memimpin, Jorge Martin Akui Ketangguhan Marc Marquez di MotoGP Australia 2022