Hasil Kualifikasi SS600 ARRC Thailand 2022 - Andi Gilang Bakal Start Baris Terdepan, Pembalap Tuan Rumah Pole Position

Nur Pramudito - Sabtu, 19 November 2022 | 10:30 WIB

Andi Gilang start dari baris terdepan, pembalap tuan rumah raih pole position di hasil kualifikasi SS600 ARRC Thailand 2022 (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Hasil Kualifikasi SS600 ARRC Thailand 2022, Andi Farid Izdihar alias Andi Gilang harus rela kalah dari pembalap tuan rumah.

Andi Gilang terpaut 0,17 detik dari pembalap tercepat di Hasil Kualifikasi SS600 ARRC Thailand 2022, Sabtu (19/11).

Hasil Kualifikasi SS600 ARRC Thailand 2022, Andi Gilang bakal start dari posisi kedua.

Selama lima menit awal, Andi Gilang (Astra Honda Racing Team) langsung melesat ke posisi teratas tabel waktu tercepat.

Andi Gilang diikuti Irfan Ardiansyah (Astra Honda Racing Team) di urutan kedua.

Namun, Kritchaporn Kaewsonthi (Honda Racing Thailand) merebut posisi teratas setelah catatkan waktu 0,263 detik lebih cepat dari Andi Faid Izdihar.

Sementara, Galang Hendra Pratama (Yamaha Racing Indonesia) berhasil naik di urutan keempat.

Ratthapong Wilairot (Yamaha Thailand Racing Team) naik ke urutan kedua menggeser Andi Gilang ke urutan ketiga.

Hingga pertengahan sesi, Kritchaporn Kaewsonthi masih memimpin dengan 1 menit 39,094 detik diikuti Ratthapong Wilairot dan Andi Gilang.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi AP250 ARRC Thailand 2022 - Tuan Rumah Pole Position, Pembalap Indonesia Mengintai Hingga Grid 6

Mendekati 10 menit akhir, param pembalap kembali turun ke lintasan untnuk melakukan stint kedua.

Masuk menit-menit terakhir, Andi Gilang mempertajam catatan waktunya untuk naik ke posisi kedua.

Kini, Andi Gilang hanya berjarak 0,198 detik dari Kritchaporn Kaewsonthi yang berada di urutan pertama.

Hingga akhir, Kritchaporn Kaewsonthi tetap kokoh di urutan teratas untuk meraih pole position.

Andi Gilang berada di urutan kedua dan Ratthapong Wilairot di posisi ketiga.

Posisi keempat dan kelima masing-masing ditempati Nakarin Atiratphuvapat (Honda Racing Thailand) dan Irfan Ardiansyah.

Galang Hendra Pratama di urutan ke-9 dan Muhammad Faerozi Toreqottullah (Yamaha Racing Indonesia) di urutan ke-15.

Berikut Hasil Kualifikasi SS600 ARRC Thailand 2022:

Youtube/AsiaRoadRacing
Hasil Kualifikasi SS600 ARRC Thailand 2022