Motor RC213V Masih Ketinggalan, Honda Bakal Lakukan Uji Coba Lebih Awal di MotoGP 2023

Nur Pramudito - Minggu, 20 November 2022 | 18:39 WIB

Motor RC213V masih ketinggalan, Honda dikabarkan akan melaksanakan uji coba lebih awal sebelum tes MotoGP 2023. (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Honda dikabarkan akan lebih awal melakukan pengetesan motor RC213V yang akan digunakan pada MotoGP 2022.

Honda akan melakukan uji coba motor RC213V untuk pada Januari atau sebelum berlangsungnya tes resmi MotoGP 2023.

Honda memang sedang ingin memperbaiki performa motor RC213V untuk MotoGP 2023.

Maklum, hasil yang didapatkan oleh Marc Marquez dan rider Honda lainnya tidak sesuai dengan harapan.

Berdasarkan tes terakhir di Sirkuit Valencia, para pembalapnya terbilang belum puas dengan performa motor Honda RC213V.

Mereka pun mengharapkan perubahan yang drastis untuk MotoGP 2023.

Seharusnya sesi tes pramusim resmi MotoGP 2023 akan berlangsung pada 5-7 Februari 2023 untuk debutan serta test rider dan 10-12 Februari 2023 bagi pembalap reguler.

Pengetesan tersebut rencananya akan berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Dilansir OtoRace.id dari GPOne, Honda dipastikan tak bisa menunggu lebih lama untuk mencoba RC213V.

Baca Juga: Sesali Sikapnya Usai Tes MotoGP Valencia 2022, Marc Marquez Percaya Honda Bakal Bangkit

Mereka dikabarkan bakal menjalani menguji motor RC213V versi 2023 lebih awal sebelum tes resmi.

Rencana, pengetesan tersebut akan berlangsung di Sirkuit Jerez, Sapnyol pada 25-26 Januari 2023.

Pengetesan tersebut sebenarnya diadakan oleh tim WSBK Kawasaki Racing Team, namun Honda ikut bergabung.

Hanya saja, Honda tidak akan menurunkan pembalap regulernya, Marc Marquez dan Joan Mir.

Mereka akan mempercayakan pembalap test rider Honda, Stefan Bradl.

Menarik untuk ditunggu bagaimana perkembangan motor RC213V musim depan.

Mengingat dalam tiga musim terakhir, Honda nampak tenggelam dari persaingan gelar juara MotoGP.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)