Bawa Pengalaman dari Ducati, Dani Pedrosa Nilai Jack Miller Bakal Jadi Aset Penting KTM di MotoGP 2023

Nur Pramudito - Senin, 21 November 2022 | 18:51 WIB

Dani Pedrosa merasa bahwa pengalaman Jack Miller selama bersama Ducati akan membantu KTM berkembang di MotoGP 2023. (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Test rider, Dani Pedrosa memberikan komentar bergabungnya Jack Miller ke KTM di MotoGP 2023.

Dani Pedrosa menyambut hangat kedatangan Jack Milller ke pabrikan KTM di MotoGP 2023.

Seperti diketahui, Jack Miller meninggalkan Ducati untuk gabung KTM di MotoGP 2023.

Membawa pengalaman dari Ducati, Dani Pedrosa merasa Jack Miller akan membantu pengembangan motor KTM.

Bagaimana tidak, Jack Miller sukses finish di posisi kelima pada klasemen akhir MotoGP 2022.

"Jack berasal dari pabrikan referensi. Ini adalah nilai tambah yang bagus bagi kami," kata Pedrosa dikutip OtoRace.id dari Speedweek.

"Karena bukan hanya perbedaan Ducati dan motor KTM saja, tapi juga strategi yang krusial," papar Dani Pedrosa.

Lebih lanjut, Dani Pedrosa mengatakan Miller tidak hanya membawa pengalaman dan kekuatannya ke KTM.

Namun, pembalap berusia 27 tahun itu juga pasti membocorkan kelemahan serta bagaimana cara Ducati bekerja.