Wow, Sponsor Indonesia Muncul di Mobil Balap Valentino Rossi dan Sean Gelael Untuk Dubai 24 Hours

Eka Budhiansyah - Rabu, 11 Januari 2023 | 06:06 WIB

Penampakan livery mobil balap Valentino Rossi dan Sean Gelael di Dubai 24 Hours 2023 pekan ini (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.id - Kejutan dibuat Valentino Rossi yang bertandem dengan Sean Gelael di ajang Dubai 24 Hours 2023 (14/1).

Pasalnya di mobil balap Valentino Rossi dan Sean Gelael untuk gelaran Dubai 24 Hours ini terpampang sponsor asal Indonesia.

Sponsor tersebut adalah BNI dan juga Paseo yang terpasang rapi di sisi samping mobil balap Valentino Rossi dan Sean Gelael.

Seolah sponsor Bank Negara Indonesia (BNI) ini makin cocok dengan juara dunia MotoGP sembilan kali itu.

Entah jodoh atau bukan, secara nomor antara BNI dengan The Doctor ada kesamaan loh.

BNI akrab dengan angka 46 yang merupakan tahun berdirinya perusahaan BUMN tersebut.

Begitu juga Rossi yang menggunakan angka 46 sebagai nomor start sejak balap motor hingga balap mobil saat ini, hehehe.

Nah, sedangkan Paseo merupakan brand tissue asal Indonesia yang juga telah mendukung Sean berlaga di berbagai ajang balap. 

Tidak hanya itu saja, nampaknya besarnya logo yang tertera di samping mobil BMW M4 GT3 yang bakal dipacu pekan ini juga nampak enggak main-main.

Baca Juga: Gresini Racing Kasih Bocoran Motor Untuk MotoGP 2023, Bakal Ada Sponsor Indonesia?