Max Verstappen Inginkan Ada Perubahan yang Siginifikan di F1

Didit Abdillah - Selasa, 23 April 2019 | 21:00 WIB

Pembalap Red Bull, Max Verstappen, memberikan saran agar F1 lebih kompetitif lagi di masa depan (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Liberty Media selaku penyelenggara F1 melakukan perubahan besar dalam regulasi teknis tahun ini. 

Misalnya dalam membuat sayap depan menjadi lebih sederhana dan juga sayap belakang yang lebih besar dan lebar. 

Sayap belakang lebih besar agar memberikan dorongan yang juga lebih besar pada mobil. 

Juga memberikan kesempatan slipstreaming yang lebih besar bagi pembalap di belakang. 

(Baca Juga : Jelang F1 Azerbaijan: Masalah-masalah Yang Bikin Mekanik Pusing)

Namun, Max Verstappen punya saran lain untuk memberikan perubahan yang signifikan bagi F1. 

Sebab di regulasi yang sekarang, pembalap Aston Martin Red Bull Racing ini merasa F1 masih di dominasi tim-tim besar saja. 

Apalagi, dua tim pabrikan seperti Mercedes AMG Petronas Motorsport dan Scuderia Ferrari F1 Team terus mendominasi perolehan podium. 

Timnya sendiri, hanya sebagai pelengkap persaingan di baris depan dan sudah lama tidak terlibat dalam perebutan gelar juara dunia. 

(Baca Juga : Video Keren. Melihat Mewah dan Harga Motorhome Milik Valentino Rossi)