Muda dan Berbahaya, Ini Dia 5 Pembalap Muda di Balap Mobil Nasional

Didit Abdillah - Rabu, 5 Juni 2019 | 12:00 WIB

5 Pembalap muda yang sedang menarik perhatian di ISSOM tahun ini (Didit Abdillah - )

“Pas awal musim, enggak pernah ada hasilnya. Tapi setelah seri ke 4,5, dan 6 (musim 2018) malah sering podium 1 pas sudah pakai mobil sendiri,” tutur Amato.

Padahal, remaja 17 tahun ini tidak ada pengalaman balap mobil sama sekali awalnya.

Bahkan, keluarga yang juga berkecimpung di dunia balap pun tak ada.

Karena kedekatan dengan ‘Bahar Racing Family’ itu yang membuatnya lebih dekat dengan dunia balap.

(Baca Juga: Reaksi Mengejutkan Valentino Rossi Buat Kemenangan Danilo Petrucci di MotoGP Italia)

Mendapatkan masukan dari Alvin dan Avila yang membuat Amato kian sering podium.

Di musim 2019, ia masih akan berkiprah dengan menggunakan Honda Brio d I HJBSC dan Kejurnas ITCR 1200.

Targetnya adalah mejnadi juara nasional untuk kategori Rookie HJBSC.

Di ronde pertama, ia langsung menggondol podium tertinggi di kategori 1200 Kejurnas ITCR.

“Tahun depan juga masih fokus untuk Honda Brio kategori Rising Star. Sambil mendiskusikan ke depannya ke sponsor-sponsor terlebih dahulu,” jelasnya.

GERHARD LUKITA

DAB
Gerhard Lukita

Gerhard Lukita punya besutan dari empat pembalap muda lainnya, karena ia berkompetisi balap turing mobil sedan.

Tiga kompetisi sekaligus ia ikuti, Super Touring Car Race (STCR) Div.1, European Touring Car Championship (ETCC) 2000 dan 3000 dengan menggunakan BMW E36.