Bos Aruba Ducati Blak-blakan Kalau Alvaro Bautista Masih Menolak Perpanjangan Kontrak

Didit Abdillah - Minggu, 21 Juli 2019 | 17:00 WIB

Sejak Maret, perpanjangan kontrak untuk Alvaro Bautista sudah ditawarkan. Tapi belum ditandatangani (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Sejak Maret lalu, Alvaro Bautista sudah ditawari perpanjangan kontrak oleh timnya sekarang, Aruba.it Racing - Ducati

Namun hingga sekarang, Alvaro Bautista sama sekali belum menandatangani kontrak baru tersebut. 

Ada beberapa alasan, pembalap bernomor 19 itu tidak memperpanjang kontraknya saat Maret lalu karena masih yakin bisa kembali ke MotoGP. 

"Manajer Bautista itu sama dengan manajer Andrea Dovizioso. Dia berharap kalau Bautista bisa kembali ke MotoGP," kata Steffano Cecconi, CEO Aruba Racing dilansir dari GP One. 

(Baca Juga: Kalah Cepat Dari Fabio Quartararo, Begini Komentar Valentino Rossi)

Awalnya, Alvaro Bautista bisa mendominasi kemenangan secara beruntun dengan selisih yang cukup lebar. 

Namun kini memasuki jeda paruh musim, pembalap asal Spanyol itu turun ke peringkat kedua dengan tertinggal 81 angka dari Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team).

Puncak kesalahannya adalah di Laguna Seca, Amerika Serikat saat Bautista sama sekali tidak menyelesaikan ketiga balapan. 

"Tentu saja kami ingin berlibur dengan berada di puncak klasemen, tapi itu hanya angan-angan sekarang," kata Cecconi. 

(Baca Juga: Tidak Hanya Motor dan Mobil Baru, GIIAS 2019 Juga Pajang Mobil Balap)

"Sekarang dia (Bautista) harus bekerja keras jika ingin menjadi juara dunia. Dia juga masih berpeluang untuk terus bersama kami tahun depan," sambungnya. 

Seri ke-10 WSBK baru akan digelar pada awal September mendatang di sirkuit Algarve, Portugal.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Tampil menggantukan Jorge Lorenzo, Stefan Bradl langsung dipuji bos tim Repsol Honda - Berita selengkapnya klik otorace.id (klik link di bio) - #motogp #worldchampion #valentinorossi #vr46 #rossifumi #marcmarquez #marcmarquez93 #jorgelorenzo #jorgelorenzo99 #andreadovizioso #desmodovi #alexrins #rins42 #yamaha #honda #suzuki #monsterenergy #redbull #oneheart #semakindidepan #missionwinnow #danilopetrucci #danipedrosa #pedrosa #danipedrosa26 #pedrosa26 #jl99 #jl99???? #marcosimoncelli #francomorbidelli

A post shared by Otorace.id (@otorace.id) on