Hasil Warm-up MotoGP San Marino: Marc Marquez Menggebrak, Posisi Valentino Rossi Melorot

Nur Pramudito - Minggu, 15 September 2019 | 15:48 WIB

Marc Marquez tercepat, dan meski pembalap Yamaha mendominasi 6 besar, Valentino Rossi harus melorot ke posisi 10, hasil Warm-up MotoGP San Marino 2019 (Nur Pramudito - )

Pembalap tercepat di sesi ini diraih Marc Marquez (Repsol Honda) yang mematahkan dominasi Yamaha.

(Baca Juga: Maverick Vinales Ungkap Rahasia Taklukkan Kualifikasi MotoGP San Marino 2019)

Sementara ada Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) di P2, Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati) di P3, Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) di P4.

Posisi ke-5 secara mengejutkan diraih Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu), sementara Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) berada di P6.

Oh iya, ada 1 pembalap yang gagal mencatatkan waktu di sesi ini.

Johann Zarco mengalami crash cukup parah yang membuat motornya remuk di pertengahan sesi.

(Baca Juga: Terlibat Insiden, Marc Marquez dan Valentino Rossi Bebas Dari Penalti di MotoGP San Marino 2019)

Zarco bisa berjalan menepi, tapi terlihat kesakitan di kakinya dan tidak kembali ke trek.

Berikut hasil warm-up MotoGP San Marino 2019 yang digelar di sirkuit Misano:

MotoGP
Marc Marquez tercepat, dan meski pembalap Yamaha mendominasi 6 besar, Valentino Rossi harus melorot ke posisi 10, hasil Warm-up MotoGP San Marino 2019