Wow, Tes MotoGP di Valencia Akan Dihilangkan Tahun Depan Loh!

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 26 September 2019 | 18:30 WIB

Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia (Rezki Alif Pambudi - )

OtoRace.id - Tes MotoGP di sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, pada bulan November, sudah jadi tradisi lama.

Tes yang diadakan beberapa hari setelah seri terakhir MotoGP ini terancam dihilangkan.

Seperti yang dilansir OtoRace.id dari Speedweek.com, sebelumnya memang sudah dipastikan ada beberapa pengurangan tes.

Pengurangan tes itu imbas banyaknya seri yang ada di tahun 2020.

(Baca Juga: Marc Marquez Hampir Juara Dunia MotoGP 2019, Honda Kini Fokus ke Jorge Lorenzo)

Dan mulai tahun depan (2020), tes di Valencia berpeluang besar ditiadakan, tinggal menunggu pengumuman resminya saja.

Tes di Valencia sendiri memang tidak sama seperti tes lainnya.

Ada alasan kenapa tes di Valencia usai balapan terakhir ini spesial.

Di setiap musimnya, wajah dan tampilan baru selalu dinanti-nanti para fans di seluruh dunia pada tes ini.

Misalnya saja rookie yang baru saja naik ke MotoGP, untuk pertama kalinya terlihat penampilannya pada tes ini.

(Baca Juga: Bos KTM Tegaskan Ogah Pakai Pembalap MotoGP Dari Yamaha Lagi!)

MotoGP
Jorge Lorenzo ketika pertama kali memacu Honda RC213V di tes Valencia akhir 2018 lalu

Juga beberapa pembalap yang berpindah tim atau pabrikan, penampilan pertamanya akan terlihat di sini.

Itulah alasan Dorna Sports tetap mempertahankan tes ini sebagai salah 1 daya tarik MotoGP, begitu juga televisi dan media yang juga diuntungkan di tes ini.

Sayangnya, tes ini dianggap sangat melelahkan.

Sebelum tes ini, para pembalap dan juga segenap tim bekerja non stop selama 4 pekan lamanya di 4 seri terakhir.

Setelah musim berakhir, eh bukannya istirahat tapi masih saja bekerja untuk tes ini.

Padahal musim depan ada seri tambahan yang tentu akan semakin menyita waktu semua orang.

(Baca Juga: Rekor 200 GP Marc Marquez Ternyata Masih Kalah dari Valentino Rossi)