Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Bos KTM Tegaskan Ogah Pakai Pembalap MotoGP Dari Yamaha Lagi!

Eka Budhiansyah - Rabu, 25 September 2019 | 07:00 WIB
Pit Beirer tak akan menggunakan pembalap dari Yamaha di MotoGP
MotoGP
Pit Beirer tak akan menggunakan pembalap dari Yamaha di MotoGP

OtoRace.id - KTM di MotoGP tengah galau dengan absennya Pol Espargaro di beberapa seri MotoGP terdepan akibat crash yang dialami di MotoGP Aragon pekan lalu.

KTM bingung mencari pembalap yang bisa menggantikan Pol Espargaro, lantaran sudah 'mendepak' Johann Zarco sebelum musim MotoGP 2019 berakhir.

Tetapi, Pit Beirer selaku Direktur Motorsport KTM menegaskan kalau pabrikan motor asal Austria itu tak akan mengontrak atau mengambil pembalap dari Yamaha lagi.

Bos KTM ini sangat belajar dari kejadian yang dialaminya saat ini, ketika Johann Zarco tidak sesuai dengan ekspetasi atau harapan dari KTM.

(Baca Juga: Takhayul Jadi Alasan Ibu Marc Marquez Jarang Ikut Anaknya Balapan)

Zarco tidak setangguh dan gemilang seperti ketika bertarung dengan Yamaha di tim satelit dengan motor yang lebih rendah speknya dari tim pabrikan, namun bisa bersaing bahkan mengalahkan pembalap tim pabrikan.

"Dengan pengetahuan hari ini, aku tidak akan menggunakan pembalap Yamaha lagi," tegas Pit Beirer dilansir OtoRace.id dari Speedweek.com.

Komentar yang diungkapkan Beirer itu berdasarkan hasil yang diberikan Johann Zarco hingga seri MotoGP San Marino lalu.

"Seluruh paddock kini telah belajar bahwa ada dua jenis mesin yang berbeda. Ada motor yang lebih mudah ditangani dan yang memerlukan gaya mengemudi yang berbeda dan menghabiskan tenaga," bilangnya.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa