Soal Kasus Doping, Andrea Iannone Ternyata Dibela Bos MotoGP

Rezki Alif Pambudi - Rabu, 19 Februari 2020 | 07:00 WIB

Andrea Iannone (Rezki Alif Pambudi - )

OtoRace.id - CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta, ternyata mendukung Andrea Iannone soal kasus doping yang menimpanya.

Carmelo Ezpeleta percaya bahwa Andrea Iannone tidak bersalah soal kasus doping ini.

Menurut Ezpeleta, dari bukti yang ada, sangat tidak masuk akal Iannone memakai doping.

"Aku sudah bertemu Andrea 2 atau 3 kali, dan tentu aku tidak bisa menghalangi keputusan apapun," kata Carmelo Ezpeleta dilansir OtoRace.id dari GPOne.com.

(Baca Juga: Aleix Espargaro Sebut Kedatangan Massimo Rivola Membawa Dampak Positif Bagi Aprilia)

"Dia bilang padaku beberapa hal, dia juga bilang bahwa ketika tes tersebut diambil di Malaysia. Dia melihat WADA (Badan Anti Doping Dunia) siapa saja yang diambil sampelnya," sambungnya.

Menurut Ezpeleta, jika memang memakai doping, Iannone tak akan mempermudah pengambilan sampel urinnya.

Iannone sama sekali tidak mencurigakan dan terkesan biasa karena yakin tidak memakai apa-apa.

"Dia bisa mengulur-ulur waktu, mungkin untuk meminum banyak air dulu saat itu, dia spontan membiarkan sampelnya diambil langsung," lanjutnya.